AAJI Daily News - 23 Januari 2024
Selasa, 23 Januari 2024
FM-CC-AAJI-006-00
HEADLINE NEWS
INDUSTRI & ASURANSI
IFG Life Tawarin Proteksi 69 Jenis Penyakit Kritis
Rakyat Merdeka, hal 9, 23/01/2024
PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) menghadirkan produk asuransi bernama IFG LifeCHANCE, guna memberikan manfaat apabila tertanggung untuk pertama kalinya menderita atau terdiagnosis salah satu dari kondisi penyakit kritis. Direktur Bisnis IFG Life Fabiola Noralita mengatakan, pihaknya fokus pada pengembangan ekspansi bisnis yang menitikberatkan pada proteksi. Khususnya proteksi jiwa dan kesehatan dengan meluncurkan produk asuransi untuk proteksi penyakit kritis.
BELAJAR DARI KASUS PABRIK PINDO DELI
Bisnis Indonesia, hal 15, 23/01/2024
Perusahaan telah memberikan keterangan resmi tentang tindakan penanganan untuk mengatasi kebocoran dan dampaknya, baik terhadap lingkungan maupun warga yang menjadi korban. Tanggung jawab yang harus dipikul perusahaan karena kerugian atau atau cedera fisik yang diderita oleh pihak ketiga, dalam hal ini warga di sekitar pabrik yang menjadi korban, tentu tidaklah ringan. Peristiwa ini mengingatkan pada betapa pentingnya asuransi tanggung, gugat atau tanggung jawab (liability insurance) dimiliki oleh pabrik-pabrik. Saat memiliki asuransi Habilitas, pabrik bisa mengajukan klaim saat muncul gugatan karena kerugian yang diderita pihak ketiga akibat kecelakaan pabrik yang menimbulkan kematian atau cedera pada tubuh pada pihak ketiga serta kerusakan atas harta benda milik pihak ketiga.
Tahun 2024, Optimis Agency Siap Tingkatkan Kontribusi untuk MSIG Life
surabaya.inews.id, 22/01/2024
Optimis Agency siap menjadi yang terbaik dan meningkatkan kontribusi untuk MSIG Life Insurance selama 2024. Hal ini disampaikan setelah Optimis Agency menghadiri acara Kick Off MSIG Life sekaligus mengadakan acara kick off agency yang dihadiri kurang lebih 250 orang member dari seluruh Indonesia.
Tips Mencegah Klaim Asuransi Ditolak
kompas.com, 22/01/2024
Asuransi berguna untuk melindungi finansial keluarga. Keluarga dapat menggunakan asuransi ketika butuh dana untuk biaya medis atau operasi di rumah sakit maka asuransi kesehatan dapat diandalkan. Claim Medical Analyst Sequis Jessica Dewati Wardhana mengatakan, asuransi juga berguna saat pencari nafkah utama meninggal dunia atau tidak dapat lagi bekerja akibat cacat total tetap. Uang Pertanggungan (UP) asuransi dari asuransi jiwa sangat bermanfaat sebagai pendapatan sementara untuk ahli waris dan keluarganya.
Tok! OJK Setujui Sosok Ini Jadi Direktur TUGU
cnbcindonesia.com, 22/01/2024
PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk. (TUGU) menyampaikan, Edi Yoga Prasetyo telah efektif menjabat sebagai Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk. Mengutip keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), hal tersebut berdasarkan hasil penilaian kemampuan dan kepatutan surat Permohonan Persetujuan Atas Pencalonan, serta Kep. Dewan Komisioner OJK No. KEP-5/D.05/2024.
PNRI akan Cetak 400.000 Kartu Peserta Asuransi BRI Life
trenasia.com, 22/01/2024
Perum Percetakan Negara Republik Indonesia (PNRI) mengumumkan kemitraan strategis dengan BRI Life. Proyek akan menghasilkan kerjasama pencetakan hampir 400.000 kartu peserta asuransi BRI Life, yang mencakup berbagai layanan dan produk dari perusahaan asuransi tersebut. Sebagai salah satu BUMN yang bergerak di bidang percetakan, PNRI menghadirkan keunggulan teknologi tinggi dan infrastruktur yang akan memberikan kualitas terbaik dalam pencetakan kartu peserta asuransi.
Rapat Kerja Nasional BRI Life, Hijaukan Kinerja 2024
kontan.co.id, 22/01/2024
Hijaukan Kinerja 2024, menjadi tema semangat untuk pencapaian kinerja terbaik dalam target usaha perusahaan di tahun ini. Melalui Rapat Kerja Nasional (Rakernas), manajemen BRI Life mendorong seluruh Brilifers Tangguh di BRI Life memetik Pelajaran dari tahun 2023, memahami strategi yang akan dilakukan sehingga mampu mengeksekusi untuk melampaui target yang telah ditetapkan di tahun 2024. Rakernas yang dilaksanakan pada 16 Januari 2024 di Jakarta ini, dihadiri oleh Dewan Komisaris Dewan Pengawas Syariah, Direksi, , para Kepala Divisi serta Bancassurance Regional Head dari seluruh Indonesia.
PT Prudential Life Raih Anugerah Award Risk Management IERMA VI-2024
economicreview.id, 22/01/2024
Beberapa waktu lalu, PT Prudential Life Assurance Indonesia atau Prudential Indonesia berhasil memenangkan penghargaan The Best Indonesia Enterprises Risk Management Award VI 2024 Gold Award-Excelent dengan score 81,00 untuk kategori Insurance yang diadakan oleh media Economic Review di Jakarta, Kamis, 18 Januari lalu di Hotel Amos Cozy, Jakarta Selatan. Penghargaan tersebut didapatkan oleh Prudential setelah kinerja kerjanya di tahun 2022 yang sudah dipublikasikan dilihat dan dinilai oleh dewan juri yang terdiri dari Dr. Dewi Hanggaraeni, MBA, CA, CACP (Dekan FEB dan FKD Universitas Pertamina, Ketua Umum Perhimpunan Penggiat Tatakelola, Risiko dan Kepatuhan) serta anggotanya Alan Yazid Bbus, MB (Wakil Ketua Perhimpunan Penggiat Tatakelola, Risiko dan Kepatuhan Indonesia).
PT Taspen Life Kembali Mendapatan Penghargaan Risk Management IERMA VI-2024
economicreview.id, 22/01/2024
PT Asuransi Jiwa Tasoen (Taspen LIfe) kembali mendapatkan apresiasi dibidang Risk Manegement dengan predikat The Best Indobesia Enterprises Risk Management Award VI-2024 Golden Award – Excellent kategori Insurance . yang diadakanoleh Economic REview di Hotel Amos Cozy, Jumat 18 Januari 2024 lalu. Penghargaan ini berdasarkan penilaian juri terhadap kinerja Risk Management, Finance dari data perusahaan yang diperoleh dari website, Annual Report 202 2, laporan keuangan 2022 yang telah dipublikasikan. Keputusan penghargaan ini sebelumnya sudah dikurasi dan dinilai oleh tim dean juri yang terdiri dari Dr. Dewi Hanggaraeni, MBA, CA, CACP (Dekan FEB dan FKD Universitas Pertamina, Ketua Umum Perhimpunan Penggiat Tatakelola, Risiko dan Kepatuhan) serta anggotanya Alan Yazid Bbus, MB (Wakil Ketua Perhimpunan Penggiat Tatakelola, Risiko dan Kepatuhan Indonesia).
Iklan - TURNAMEN CATUR BNI LIFE OPEN 2024
Warta Kota, hal 10, 23/01/2024
Iklan-BNI Life
Super Ball, hal 12, 23/01/2024
INFORMASI KEUANGAN
USD/IDR |
15.638,00 |
IHSG |
7.218,75 |
BI Rate |
6.00 % |
Sumber Media:
Rakyat Merdeka, Bisnis Indonesia, Warta Kota, Super Ball, surabaya.inews.id, kompas.com, cnbcindonesia.com, trenasia.com, kontan.co.id, economicreview.id
DOWNLOAD PDF