AAJI Daily News - 27 Mei 2024
Senin, 27 Mei 2024
FM-CC-AAJI-006-00
HEADLINE NEWS
INDUSTRI & ASURANSI
Dihukum 20 Tahun Penjara
Rakyat Merdeka, hal 10, 26/05/2024
Mahkamah Agung (MA) menolak permohonan peninjauan kembali (PK) yang diajukan oleh terpidana kasus korupsi asuransi Jiwasraya, Joko Hartono Tirto. Dengan demikian, Direktur PT Maxima Integra itu tetap dihukum 20 tahun penjara. Joko adalah salah satu tersangka dalam skandal korupsi Jiwasraya. Ia telah terbukti secara bersama-sama melakukan tindak pidana korupsi. Tindakan Joko Hartono, termasuk dengan terpidana kasus korupsi lainnya, telah mengakibatkan kerugian negara lebih dari belasan triliun.
Kinerja Tumbuh, Taspen Life Penuhi Komitmen Kepada Peserta
Media Indonesia, hal 3, 27/05/2024
Sepanjang tahun 2023, Taspen Life konsisten tumbuh serta penuhi komitmennya untuk selalu memberikan layanan yang terbaik dan membayarkan ke wajiban klaim kepada peserta. Kinerja Perusahaan tahun 2023 berhasil mencatatkan total aset Perusahaan sebesar Rp7,50 triliun, atau tumbuh sebesar 13,61% dari periode tahun sebelumnya, pertumbuhan ini di atas pertumbuhan total aset industri asuransi jiwa yang tumbuh 0,7% berdasarkan siaran pers Laporan Kinerja Perusahaan Asuransi Jiwa dari Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI). Capaian ini merupakan bukti bahwa dana peserta aman ditempatkan di Taspen Life, tumbuh dengan baik yang didukung pertumbuhan bisnis serta strategi penempatan investasi yang prudent.
BJB dan Equity Life Indonesia Luncurkan Produk Asuransi Multi Protection
Ekonomi Neraca, hal 5, 27/05/2024
PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (bank bjb) bersama PT Equity Life Indonesia (Equity Life Indonesia) meluncurkan produk asuransi terbaru, yaitu Multi Protection sebagai bentuk komitmen menghadirkan solusi perencanaan keuangan dan perlindungan jiwa komprehensif.
Cuplikan Berita - BJB dan Equity Life Indonesia Luncurkan produk Asuransi Multi Protection
Ekonomi Neraca, hal 3, 27/05/2024
PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (bank bjb) bersama PT Equity Life Indonesia (Equity Life Indonesia).
Bolong Lelang Aset Korupsi Jiwasraya
Majalah Tempo, hal 28, 27/05/2024
SEABREK kejanggalan dalam lelang saham PT Gunung Bara Utama mengindikasikan ketidakberesan dalam upaya Pusat Pemulihan Aset Kejaksaan Agung menutup kerugian negara. Dugaan pengaturan pemenang lelang teramat kuat. Kejanggalan dalam lelang barang rampasan kasus korupsi PT Asuransi Jiwasraya dengan terpidana Heru Hidayat tersebut bermuara pada pemenang lelang. Perusahaan yang memenangi lelang, PT Indobara Utama Mandiri, baru berdiri mendekati pelaksanaan lelang. Kuat dugaan perusahaan ini terhubung dengan terpidana kasus korupsi, Andrew Hidayat, untuk memenangi lelang saham PT Gunung Bara Utama. Nama-nama yang ada dalam dewan direksi dan jajaran komisaris PT Indobara Utama Mandiri pun ditengarai nomine atau nama titipan yang ditunjuk Andrew.
Prioritas Kami Menyelamatkan Uang Negara
Majalah Tempo, hal 81, 27/05/2024
Meski sudah selesai digelar pada 8 Juni 2023, kabar proses lelang saham perusahaan tambang batu bara PT Gunung Bara Utama (GBU) menyeruak lagi hari-hari ini. Sejumlah pihak menduga harga akhir lelang PT GBU sebesar Rp 1,94 triliun terlalu rendah dari nilai bisnisnya. PT Indobara Utama Mandiri, perusahaan pemenang lelang, dianggap belum punya pengalaman di dunia pertambangan. Kejaksaan Agung juga disorot lantaran tak menelusuri latar belakang pemenang lelang dan sumber uang pembelian saham PT GBU.
Pengawasan Internal Lemah Biang Korupsi di BUMN
Investor Daily, hal 1&15, 27/05/2024
Tindak pidana korupsi dan penyelewengan (fraud) di lingkungan badan usaha milik negara (BUMN) atau anak usahanya terus terjadi, bahkan kembali marak, meski 'Program Bersih-Bersih BUMN' telah digalakkan sejak hampir lima tahun silam. Pengawasan internal dan tata kelola yang lemah ditengarai sebagai biang atau pokok pangkal dari terus berulangnya kasus korupsi dan fraud di perusahaan-perusahaan plat merah. Teranyar, dugaan korupsi di empat BUMN mengemuka ke publik dan kini dalam proses penanganan oleh aparat penegak hukum.
Peresmian kantor pemasaran mandiri FDW Insurance
jatim.antaranews.com, 24/05/2024
Regional Sales Director Eastern Region FWD Insurance Arifin Harianto (kiri), Financial Wealth Director FWD Insurance Willy Sutanto (tengah) dan Chief of Distribution Strategy FWD Insurance Praveen Paladugu (kanan) berbincang saat menghadiri peresmian kantor pemasaran mandiri FWD Insurance di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (24/5/2024). Peresmian kantor yang beralamat di Gedung Praxis, Unit 6H-27, jalan Sono Kembang No 4-6 Surabaya tersebut guna memperluas jaringan pemasaran FWD Insurance yang saat ini berjumlah 36 kantor pemasaran se-Indonesia dengan lebih dari 12.000 agen asuransi yang didukung oleh teknologi digital, sebagai bagian dari komitmen FWD Insurance dalam mendorong inklusi keuangan melalui perluasan akses, pertumbuhan tenaga pemasar, serta produk yang inovatif bagi masyarakat Indonesia.
Dukung Cycling de Jabar 2024, Generali Gencarkan Gaya Hidup Sehat dan Ajak Masyarakat Kurangi Emisi Karbon
wartaekonomi.co.id, 25/05/2024
PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia (Generali Indonesia) terus tanpa henti mengajak masyakarat untuk melakukan gaya hidup sehat melalui olahraga. Mengawali seri inisiatif kesehatan tahun ini, setelah dukungannya pada beberapa event olahraga, seperti Borobudur Marathon, Semarang 10K, dan Run Hub di tahun sebelumnya, kini Generali Indonesia mendukung kompetisi sepeda, Cycling de Jabar 2024. Dalam dukungannya, Generali Indonesia telah memberikan proteksi atas risiko meninggal dunia dan perawatan rumah sakit yang diakibatkan oleh kecelakaan termasuk berbagai risiko yang berhubungan langsung dengan olahraga sepeda selama acara berlangsung.
Jalin Kerjasama Dengan BRI, FWD Group Akan Suntik Modal Untuk BRI Life
industry.co.id, 26/05/2024
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) dan FWD Group (FWD) mengumumkan rencana kerjasama strategis dalam bidang asuransi jiwa. Sebagai bagian dari proses kerjasama, FWD, telah menandatangani Conditional Share Subscription Agreement untuk menyuntikan modal dalam bentuk saham baru ke dalam PT Asuransi BRI Life (BRI Life), perusahaan anak dari BRI. Transaksi ini masih dalam proses persetujuan regulator dan pemangku kebijakan terkait lainnya.
Hingga Mei 2024, OJK Catat Ada 256 Produk Asuransi "Bodong"
kabarbursa.com, 27/05/2024
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat secara akumulatif terdapat 256 permintaan persetujuan atau pencatatan produk asuransi hingga Mei 2024. Kepala Departemen Pengaturan dan Pengembangan Perasuransian, Penjaminan, dan Dana Pensiun OJK, Djonieri, mengungkapkan bahwa jumlah tersebut mencerminkan masih adanya 256 produk asuransi yang belum mendapat persetujuan atau izin dari OJK. Dengan diberlakukannya Peraturan OJK (POJK) Nomor 8 Tahun 2024 tentang Produk Asuransi dan Saluran Pemasaran Produk Asuransi pada 25 April 2024, proses perizinan produk asuransi diharapkan menjadi lebih sederhana.
Berita Foto - Pengelolaan Investasi
Koran Jakarta, hal 5, 24/05/2024
Iklan - LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASIAN PT Asuransi Allianz Life Indonesia
Bisnis Indonesia, hal 16, 27/05/2024
Iklan - LAPORAN KEUANGAN KONVENSIONAL PT Asuransi Allianz Life Indonesia
Bisnis Indonesia, hal 17, 27/05/2024
Iklan - LAPORAN KEUANGAN SYARIAH PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia
Bisnis Indonesia, hal 19, 27/05/2024
Iklan - Laporan Keuangan (Audited) PT Asuransi Jiwa Taspen
Media Indonesia, hal 3, 27/05/2024
INFORMASI KEUANGAN
USD/IDR |
16.069,00 |
IHSG |
7.213,48 |
BI Rate |
6.25 % |
Sumber Media:
Rakyat Merdeka, Media Indonesia, Ekonomi Neraca, Majalah Tempo, Investor Daily, Koran Jakarta, Bisnis Indonesia, jatim.antaranews.com, wartaekonomi.co.id, industry.co.id, kabarbursa.com
