AAJI Daily News - 24 Januari 2022
Senin, 24 Januari 2022
FM-CC-AAJI-006-00
HEADLINE NEWS
- Berita Foto - PROSPEK INDUSTRI ASURANSI JIWA
- Kondisi Industri Jasa Keuangan di 2021: Kredit Tumbuh dan Pasar Modal 3 Terbaik di Asia
- Polres Jakarta Selatan Pindahkan Nasabah yang Demo Tiga Hari di Prudential Tower
- Ada Lagi 'Korban Unit Link', Ngaku Rugi Rp 6 M di Prudential
- Allianz Life Gelar ASN dan Bancassurance Kick Off 2022
- Optimis Lanjutkan Pencapaian 2021, Allianz Life Indonesia Gelar ASN Kick Off dan Bancassurance Kick Off 2022
- Unit Link Kembali Makan Korban, Terbaru di Prudential, OJK ke Mana?
- Usai Prudential, Giliran Kantor AIA Digeruduk Nasabah Unitlink
- Bikin Kaget, Ternyata Ini Akar Masalah Asuransi Unit Link!
- Prudential Indonesia Hadirkan 5 Pilihan Dana Investasi Baru
- Jumlah Investor Pasar Modal Meningkat 93%
- Asuransi JMA Syariah (JMAS) Jadwalkan RUPSLB 14 Februari, Ini Agendanya
- Pengamat sebut JKN-KIS efektif dan efisien
- 2022, Bos BNI Yakin Kredit Bisa Tumbuh 7,5% dan DPK Naik 12%
- Asuransi Jiwa Syariah Al-amin, Berbisnis Sambil Beribadah
- OJK: Dispute Unit Link Tanggung Jawab Perusahaan Asuransi
- Kantornya Digeruduk Nasabah, Ini Penjelasan AIA
- Prudential Tanggapi soal 16 Nasabah Unjuk Rasa Menginap 3 Hari
- Tips untuk Para Ibu Mempersiapkan Persalinan Buah Hati
- Optimistis dengan Investasi RI di 2022, Allianz Life Indonesia Fokus pada Saham dan Obligasi
- Allianz Life Indonesia: Revisi Omnibus Law Bisa Jadi Risiko Bagi Kinerja investasi RI di 2022
- Waspada Kejatuhan Finansial, Siapkan Proteksi Diri dengan Asuransi
- OJK Luncurkan Taksonomi Hijau Indonesia
- Usai Digeruduk Nasabah Unit Link, Pagar Gedung AIA Dipasang Kawat Berduri
- Komunitas Korban Asuransi Unit Link Berencana Mengadu ke Presiden
- Bikin Nasabah Nginap di Kantor Prudential-AIA, Apa Itu Unit Link?
- Dispute Unit Link Tanggung Jawab perusahaan Asuransi
- Nggak Cuma di Prudential, Nasabah Korban Unit Link Sambangi AIA
- Prudential Buka Suara soal Nasabah Nginap di Kantor Minta Duit Balik
- Mau Beli Unit Link? Simak Hal Ini Dulu Biar Nggak Kaget
- Mau Beli Unit Link? Nasabah Siap-siap Rogoh Kocek Buat Ini
- Presiden: Pengawasan Lemah Buka Celah Kejahatan Keuangan
- Ekonomi Bangkit, Asuransi Jiwa Siap Geber Bisnis di 2002
- Heboh Gara-gara Kasus AIA-Prudential, Ini 3 Fakta soal Unit Link
- Astra Life Telah Membayar Klaim Covid-19 Rp 170 Miliar Hingga Akhir 2021
- 2021, Allianz Life Kuasai Pangsa Pasar 11%
- Klaim Covid-19 Astra Life
- Asuransi Milik Negeri Berbenah Diri
- Migrasi Polis eks-Jiwasraya
TENTANG AAJI
Berita Foto - PROSPEK INDUSTRI ASURANSI JIWA
AAJI optimistis prospek bisnis industri asuransi jiwa pada 2022 akan lebih baik dibandingkan dengan tahun lalu. Ketua Dewan Pengurus AAJI Budi Tampubolon menyatakan kebanyakan para manajemen perusahaan asuransi dan chief economist menatap kondisi bisnis di 2022 lebih optimistis dibandingkan dengan 2021 sehingga para pelaku usaha akan mulai memacu bisnisnya.
Bisnis Indonesia /24-01-2022
INDUSTRI & ASURANSI
Kondisi Industri Jasa Keuangan di 2021: Kredit Tumbuh dan Pasar Modal 3 Terbaik di Asia
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan (PTIJK) tahun 2022. Dalam kesempatan ini Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso menyampaikan sejumlah capaian sektor keuangan ke Presiden Jokowi. Pertama capaian kredit perbankan yang tumbuh 5,2 persen year on year. Tumbuhnya kredit menjadi salah satu yang menunjukkan indeks stabilitas sistem keuangan yang terkendali. Kemudian pertumbuhan Industri Keuangan Non Bank (IKNB) juga menguat. Permodalan asuransi jiwa, kata dia, mencapai 539,8 persen dan asuransi umum 327, 3 persen.
Liputan6.com /20-01-2022
Polres Jakarta Selatan Pindahkan Nasabah yang Demo Tiga Hari di Prudential Tower
Polres Metro Jakarta Selatan mengevakuasi 16 nasabah yang menggelar aksi unjuk rasa selama tiga hari berturut-turut di depan gedung Prudential Tower di Jalan Setiabudi Raya, Jakarta Selatan. Kapolres Metro Jakarta Selatan Komisaris Besar Polisi Budhi Herdi Susianto, mengatakan, dengan melibatkan polisi wanita, mereka (nasabah) dievakuasi dan dibawa ke Polres Metro Jakarta Selatan. Budhi menjelaskan bahwa 16 nasabah tersebut bertahan dengan menginap di Gedung Prudential untuk menuntut mengembalikan seluruh premi.
Tempo.co /20-01-2022
Ada Lagi 'Korban Unit Link', Ngaku Rugi Rp 6 M di Prudential
Polres Metro Jakarta Selatan mengevakuasi 16 nasabah yang menggelar aksi unjuk rasa selama tiga hari berturut-turut di depan gedung Prudential Tower di Jalan Setiabudi Raya, Jakarta Selatan. Kapolres Metro Jakarta Selatan Komisaris Besar Polisi Budhi Herdi Susianto, mengatakan, dengan melibatkan polisi wanita, mereka (nasabah) dievakuasi dan dibawa ke Polres Metro Jakarta Selatan. Budhi menjelaskan bahwa 16 nasabah tersebut bertahan dengan menginap di Gedung Prudential untuk menuntut mengembalikan seluruh premi.
Cnbcindonesia.com /21-01-2022
Allianz Life Gelar ASN dan Bancassurance Kick Off 2022
PT Asuransi Allianz Life Indonesia (Allianz Life) menggelar acara Allianz Star Network (ASN) kick off 2022 dan Bancassurance kick off 2022 yang dilakukan secara virtual, Kamis (20/1/2022). Country Manager & Direktur Utama Allianz Life Indonesia David Nolan mengatakan, pihaknya senantiasa menyediakan berbagai inovasi dan solusi, yang dapat mendukung tenaga pemasar dalam membantu masyarakat Indonesia mendapatkan perlindungan asuransi. Digitalisasi akan memberikan kemudahan bagi para tenaga pemasar dalam memperoleh pelatihan dan informasi produk, serta mendukung proses penjualan yang efektif dan aman.
Marketing.co.id /21-01-2022
Optimis Lanjutkan Pencapaian 2021, Allianz Life Indonesia Gelar ASN Kick Off dan Bancassurance Kick Off 2022
PT Asuransi Allianz Life Indonesia (Allianz Life) menggelar acara Allianz Star Network (ASN) kick off 2022 dan Bancassurance kick off 2022 yang dilakukan secara virtual, Kamis (20/1/2022). Country Manager & Direktur Utama Allianz Life Indonesia David Nolan mengatakan, pihaknya senantiasa menyediakan berbagai inovasi dan solusi, yang dapat mendukung tenaga pemasar dalam membantu masyarakat Indonesia mendapatkan perlindungan asuransi. Digitalisasi akan memberikan kemudahan bagi para tenaga pemasar dalam memperoleh pelatihan dan informasi produk, serta mendukung proses penjualan yang efektif dan aman.
Industry.co.id /21-01-2022
Unit Link Kembali Makan Korban, Terbaru di Prudential, OJK ke Mana?
Hingga saat ini, Asuransi Unit Link tidak berhenti memakan korban, yang terbaru seperti dialami nasabah Prudential. Di mana peran Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam mengatasi persoalan tersebut? Pengamat asuransi, Irvan Rahardjo menilai OJK lemah dalam menjalankan fungsi pengawasan dan perlindungan konsumen. Menurut dia itu disebabkan adanya konflik kepentingan, di mana industri asuransi selama ini menyetorkan iuran kepada OJK. Irvan berpendapat pengawasan di OJK lemah karena tidak konsisten menegakkan aturan. Itu yang sering terjadi dalam banyak kasus, seperti Jiwasraya, Bumiputera, Kresna Life, WanaArtha.
Law-justice.co /21-01-2022
Usai Prudential, Giliran Kantor AIA Digeruduk Nasabah Unitlink
Beberapa hari lalu, sejumlah nasabah unitlink yang tergabung dalam Komunitas Nasabah Asuransi menggeruduk kantor Prudential di Prudential Tower, Sudirman. Hari ini, giliran kantor AIA Financial di Jalan Jenderal Sudirman yang digeruduk. Koordinator Komunitas Korban Asuransi Maria Trihartati mengungkapkan ada sekitar 10 orang yang datang ke kantor AIA ini. Pihaknya datang untuk bertemu dengan manajemen, tetapi pihak AIA menyatakan bahwa semua keputusan sudah diberikan kepadanya sebagai penerima kuasa tetapi penawaran yang disampaikan kepadanya saat di OJK Lampung sudah ia tolak.
Medanbisnisdaily.com /21-01-2022
Bikin Kaget, Ternyata Ini Akar Masalah Asuransi Unit Link!
Inovasi dalam hal pengembangan produk asuransi berbasis investasi unit link terus menimbulkan polemik yang tak kunjung surut. Pada 17 Januari 2022, sebanyak 16 orang nasabah menggeruduk kantor PT Prudential Life Assurance, PT AIA Financial dan PT Axa Mandiri. Mereka merupakan bagian dari kelompok nasabah serta mantan nasabah yang merasa dirugikan karena membeli produk asuransi unit link yang ditawarkan. Tidak hanya mengadu ke OJK, nasabah yang merasa ditipu juga melaporkan hingga ke Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Baru menginjak awal 2022, kasus unit link kembali menyeruak.
Cnbcindonesia.com /21-01-2022
Prudential Indonesia Hadirkan 5 Pilihan Dana Investasi Baru
PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) kembali berinovasi dengan menambah ragam pilihan dana investasi untuk produk PRULink Capital Account. Dengan tambahan lima pilihan dana investasi baru, kini produk asuransi yang dikaitkan dengan investasi (PAYDI) atau unit link ini secara total memiliki 12 pilihan dana investasi. Kini nasabah bisa mengelola dana mereka secara lebih strategis, sesuai profil risikonya, dengan tetap mendapatkan manfaat perlindungan jiwa di saat yang bersamaan.
Kumparan.com /21-01-2022
Jumlah Investor Pasar Modal Meningkat 93%
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan (PTIJK) tahun 2022. Dalam kesempatan ini Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso menyampaikan sejumlah capaian sektor keuangan ke Presiden Jokowi. Pertama capaian kredit perbankan yang tumbuh 5,2 persen year on year. Tumbuhnya kredit menjadi salah satu yang menunjukkan indeks stabilitas sistem keuangan yang terkendali. Kemudian pertumbuhan Industri Keuangan Non Bank (IKNB) juga menguat. Permodalan asuransi jiwa, kata dia, mencapai 539,8 persen dan asuransi umum 327, 3 persen.
Analisa Daily /21-01-2022
Asuransi JMA Syariah (JMAS) Jadwalkan RUPSLB 14 Februari, Ini Agendanya
PT Asuransi Jiwa Syariah Jasa Mitra Abadi Tbk. (JMAS) akan menyelenggarakan rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada 14 Februari 2022. RUPSLB akan diselenggarakan pada pukul 09.00 di Jakarta. Adapun pemegang saham yang berhak menghadiri atau diwakili dalam rapat, yakni yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham perseroan pada 20 Januari 2022 pukul 16.00 WIB. Rapat tersebut hanya membahas satu agenda yakni penegasan kembali susunan direksi dan dewan pengawas syariah perseroan.
Bisnis.com /21-01-2022
Pengamat sebut JKN-KIS efektif dan efisien
Pengamat Asuransi Kesehatan Sosial, dr. Hasbullah Thabrany mengungkapkan, Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN-KIS) yang diamanatkan kepada BPJS Kesehatan berjalan sangat efektif dan efisien. Hasbullah juga menekankan, apabila terdapat hal yang masih harus disempurnakan, Program JKN-KIS sudah berada di arah yang benar. Perbaikan tersebut menjadi PR bersama semua pihak.
Antaranews.com /21-01-2022
2022, Bos BNI Yakin Kredit Bisa Tumbuh 7,5% dan DPK Naik 12%
Pelaku industri jasa keuangan optimistis target OJK terhadap kinerja sektor jasa keuangan pada 2022 akan tercapai. OJK menargetkan kredit tumbuh 7,5% dan DPK tumbuh 10-11%. Sedangkan pada IKNB, OJK memproyeksi pembiayaan multifinance naik 12%, aset industri asuransi jiwa naik 4,66% dan aset dana pensiun bisa tumbuh 6,47%. Selengkapnya simak dialog Anneke Wijaya dengan Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI), Royke Tumilaar dan CEO Generali Indonesia, Edy Tuhirman dalam Power Lunch, CNBC Indonesia (Kamis, 20/01/2022).
Cnbcindonesia.com /21-01-2022
Asuransi Jiwa Syariah Al-amin, Berbisnis Sambil Beribadah
Asuransi Jiwa Syariah Al-Amin merupakan salah satu perusahaan asuransi syariah besar di Indonesia. Selain mengusung konsep berbisnis sambil beribadah, Asuransi Al-Amin juga memiliki program unggulan yaitu proses klaim yang membutuhkan waktu dua minggu. Kepala Cabang Padang Asuransi Jiwa Syariah Al-Amin, Muhammad Andhrov mengatakan asuransi Al-Amin lebih berfokus pada kerja sama denngan perbankan, dari pada individu. Namun tidak menutup kemungkinan jika ada individu yang ingin mengasuransikan dirinya kepada asuransi syariah Al-Amin.
Haluan Padang /21-01-2022
OJK: Dispute Unit Link Tanggung Jawab Perusahaan Asuransi
Produk asuransi unit link belakangan menjadi ramai diperbincangkan. Hal ini karena sejumlah nasabah mendatangi kantor perusahaan asuransi yaitu Prudential dan AIA untuk meminta uang mereka kembali.
Investor.id /21-01-2022
Kantornya Digeruduk Nasabah, Ini Penjelasan AIA
Sejumlah nasabah asuransi AIA yang tergabung dalam Komunitas Korban Asuransi mendatangi kantor AIA Financial di AIA Central hari ini. Koordinator Komunitas Korban Asuransi Maria Trihartati mengungkapkan jika pihak nasabah ingin meminta kejelasan terkait keputusan penyelesaian masalah. Direktur Hukum, Risiko, dan Kepatuhan PT AIA Financial, Rista Qatrini Manurung mengungkapkan AIA selalu menghormati dan menjunjung tinggi kebebasan berpendapat dan aspirasi sehubungan dengan keluhan yang disampaikan kepada Perusahaan. AIA juga terus berkoordinasi dengan OJK, Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) dan pihak lainnya untuk mencari titik temu dan menyelesaikan masalah sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Detik.com /21-01-2022
Prudential Tanggapi soal 16 Nasabah Unjuk Rasa Menginap 3 Hari
Sejumlah nasabah bermalam kantor Prudential di Prudential Tower. Nasabah yang tergabung dalam Komunitas Korban Asuransi menginap di kantor Prudential hingga Selasa lalu saat berita terakhir ditulis. Chief Marketing and Communications Officer Prudential, Luskito Hambali mengungkapkan pihaknya telah melakukan langkah-langkah persuasif kepada nasabah agar dapat meninggalkan lokasi kantor Prudential, namun mereka menolak dan memilih untuk menetap di area Prudential Tower.
Cnnindonesia.com /21-01-2022
Tips untuk Para Ibu Mempersiapkan Persalinan Buah Hati
Kestabilan finansial merupakan hal yang penting di tengah tantangan dan ketidakpastian pandemi Covid-19, terutama bagi para keluarga muda yang sedang menantikan kehadiran buah hati. Business Director Allianz Life Indonesia, Bianto Surodjo menyatakan agar keuangan rumah tangga tetap stabil, calon orang tua dapat mulai menabung dan mempersiapkan dana darurat sedini mungkin. Dengan begitu, ketika terjadi suatu hal di luar rencana maka rumah tangga tidak akan mengalami kesulitan keuangan.
Investor.id /21-01-2022
Optimistis dengan Investasi RI di 2022, Allianz Life Indonesia Fokus pada Saham dan Obligasi
Chief Investment Officer Allianz Life Indonesia Ni Made Daryanti mengungkapkan revisi Omnibus Law berpotensi mengalami dampak negatif terhadap investasi pihak asing ke Indonesia. Selain revisi Omnibus Law, terdapat sejumlah faktor lainnya yang berpotensi menjadi risiko bagi kinerja investasi di 2022. Misalnya, potensi kenaikan kasus Covid-19 yang lebih tinggi akibat hadirnya varian Omicron.
Wartaekonomi.co.id /21-01-2022
Allianz Life Indonesia: Revisi Omnibus Law Bisa Jadi Risiko Bagi Kinerja investasi RI di 2022
Chief Investment Officer Allianz Life Indonesia Ni Made Daryanti mengungkapkan revisi Omnibus Law berpotensi mengalami dampak negatif terhadap investasi pihak asing ke Indonesia. Selain revisi Omnibus Law, terdapat sejumlah faktor lainnya yang berpotensi menjadi risiko bagi kinerja investasi di 2022. Misalnya, potensi kenaikan kasus Covid-19 yang lebih tinggi akibat hadirnya varian Omicron.
Rctiplus.com /21-01-2022
Waspada Kejatuhan Finansial, Siapkan Proteksi Diri dengan Asuransi
Chief Marketing Officer Allianz Life Indonesia Karin Zulkarnaen mengatakan, memasuki tahun ketiga pandemi, Allianz terus gencar dalam meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap pentingnya perlindungan asuransi. Menurut Karin, seluruh jenis asuransi, baik kesehatan, jiwa, maupun umum, memiliki peran yang sama pentingnya untuk mendukung stabilitas finansial keluarga dan menghindari kejatuhan finansial. Meskipun pandemi belum dapat diprediksi kapan akan berakhir, tetapi generasi milenial tetap dapat mewujudkan kebebasan finansial dengan merancang resolusi dari sekarang.
Cerdasbelanja.grid.id /21-01-2022
OJK Luncurkan Taksonomi Hijau Indonesia
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan (PTIJK) tahun 2022. Dalam kesempatan ini Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso menyampaikan sejumlah capaian sektor keuangan ke Presiden Jokowi. Pertama capaian kredit perbankan yang tumbuh 5,2 persen year on year. Tumbuhnya kredit menjadi salah satu yang menunjukkan indeks stabilitas sistem keuangan yang terkendali. Kemudian pertumbuhan Industri Keuangan Non Bank (IKNB) juga menguat. Permodalan asuransi jiwa, kata dia, mencapai 539,8 persen dan asuransi umum 327, 3 persen.
Manado Post /21-01-2022
Usai Digeruduk Nasabah Unit Link, Pagar Gedung AIA Dipasang Kawat Berduri
Sejumlah nasabah asuransi AIA kemarin mendatangi gedung AIA Central. Para nasabah ini ingin bertemu dengan pihak manajemen dan menanyakan terkait kejelasan masalah mereka. Sebelumnya pihak AIA sudah memberikan tanggapan terkait aksi ini. Direktur Hukum, Risiko, dan Kepatuhan AIA Fnancial, Rista Qatrini Manurung mengungkapkan AIA selalu menghormati dan menjunjung tinggi kebebasan berpendapat dan aspirasi sehubungan dengan keluhan yang disampaikan kepada perusahaan. Khusus bagi kelompok nasabah yang saat ini dalam proses mediasi, pihak AIA Financial mengimbau untuk menyampaikan keluhan melalui LAPS SJK sesuai dengan aturan yang berlaku.
Detik.com /22-01-2022
Komunitas Korban Asuransi Unit Link Berencana Mengadu ke Presiden
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menilai penyelesaian dari perselisihan (dispute) pada produk unit link menjadi tanggung jawab dari perusahaan asuransi jiwa. Dalam hal ini, OJK sebagai regulator mendorong penyelesaian melalui mediasi. Perselisihan di sektor jasa keuangan sudah biasa terjadi. Selalu ada permasalahan kecil yang tidak bersifat material, baik dari sisi jumlah maupun kompleksitas. Adapun perselisihan produk unit link yang dimaksud merujuk pada tiga perusahaan asuransi besar yaitu AIA, AXA Mandiri, dan Prudential Indonesia.
Kontan.co.id /22-01-2022
Bikin Nasabah Nginap di Kantor Prudential-AIA, Apa Itu Unit Link?
Sejumlah nasabah asuransi yang tergabung dalam Komunitas Korban Asuransi menggeruduk kantor Prudential dan AIA dalam waktu yang hampir berdekatan. Para nasabah ini merupakan pembeli asuransi unit link di perusahaan-perusahaan tersebut. Apa itu asuransi unit link? Secara sederhana, Asuransi Unit link adalah kombinasi antara dua produk keuangan, yakni produk asuransi dan produk investasi. Selain untuk keperluan proteksi, sebagian premi yang dibayarkan oleh konsumen akan dialokasikan untuk pengembangan dana atau investasi.
Detik.com /22-01-2022
Dispute Unit Link Tanggung Jawab perusahaan Asuransi
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menilai penyelesaian dari perselisihan (dispute) pada produk unit link menjadi tanggung jawab dari perusahaan asuransi jiwa. Dalam hal ini, OJK sebagai regulator mendorong penyelesaian melalui mediasi. Perselisihan di sektor jasa keuangan sudah biasa terjadi. Selalu ada permasalahan kecil yang tidak bersifat material, baik dari sisi jumlah maupun kompleksitas. Adapun perselisihan produk unit link yang dimaksud merujuk pada tiga perusahaan asuransi besar yaitu AIA, AXA Mandiri, dan Prudential Indonesia.
Investor Daily /22-01-2022
Nggak Cuma di Prudential, Nasabah Korban Unit Link Sambangi AIA
Sejumlah nasabah asuransi AIA kemarin mendatangi gedung AIA Central. Para nasabah ini ingin bertemu dengan pihak manajemen dan menanyakan terkait kejelasan masalah mereka. Sebelumnya pihak AIA sudah memberikan tanggapan terkait aksi ini. Direktur Hukum, Risiko, dan Kepatuhan AIA Fnancial, Rista Qatrini Manurung mengungkapkan AIA selalu menghormati dan menjunjung tinggi kebebasan berpendapat dan aspirasi sehubungan dengan keluhan yang disampaikan kepada perusahaan. Khusus bagi kelompok nasabah yang saat ini dalam proses mediasi, pihak AIA Financial mengimbau untuk menyampaikan keluhan melalui LAPS SJK sesuai dengan aturan yang berlaku.
Detik.com /22-01-2022
Prudential Buka Suara soal Nasabah Nginap di Kantor Minta Duit Balik
Sejumlah nasabah bermalam kantor Prudential di Prudential Tower. Nasabah yang tergabung dalam Komunitas Korban Asuransi menginap di kantor Prudential hingga Selasa lalu saat berita terakhir ditulis. Chief Marketing and Communications Officer Prudential, Luskito Hambali mengungkapkan pihaknya telah melakukan langkah-langkah persuasif kepada nasabah agar dapat meninggalkan lokasi kantor Prudential, namun mereka menolak dan memilih untuk menetap di area Prudential Tower.
Detik.com /22-01-2022
Mau Beli Unit Link? Simak Hal Ini Dulu Biar Nggak Kaget
Belum lama ini sejumlah nasabah unit link di beberapa perusahaan asuransi menggelar aksi unjuk rasa di depan Prudential Tower dan AIA Central. Para nasabah mengaku merasa tertipu karena uang yang dijanjikan tidak sesuai dengan apa yang ditawarkan saat proses penawaran oleh agen asuransi. Oleh karena itu sebelum membeli produk asuransi unit link, ada baiknya memperhatikan dan memahami beberapa hal. Dikutip dari laman sikapiuangmu.ojk.go.id, Sabtu (22/1/2022), jika ingin membeli produk ini harus memastikan produk asuransi yang dibeli sudah terdaftar dan diawasi OJK.
Detik.com /22-01-2022
Mau Beli Unit Link? Nasabah Siap-siap Rogoh Kocek Buat Ini
Sejumlah nasabah asuransi yang tergabung dalam Komunitas Korban Asuransi menggeruduk kantor Prudential dan AIA dalam waktu yang hampir berdekatan. Para nasabah ini merupakan pembeli asuransi unit link di perusahaan-perusahaan tersebut. Apa itu asuransi unit link? Secara sederhana, Asuransi Unit link adalah kombinasi antara dua produk keuangan, yakni produk asuransi dan produk investasi. Selain untuk keperluan proteksi, sebagian premi yang dibayarkan oleh konsumen akan dialokasikan untuk pengembangan dana atau investasi.
Detik.com /22-01-2022
Presiden: Pengawasan Lemah Buka Celah Kejahatan Keuangan
Presiden Joko Wldodo (Jokowi) menyatakan pengawasan sektor jasa keuangan yang lemah berpotensi memunculkan ragam model penipuan yang sangat merugikan masyarakat, seperti skema ponzi, investasi bodong, penipuan investasi, dan sejenisnya. Jokowi memandang perlu menerapkan strategi penanganan yang lebih spesifik dan efektif, serta penuh kehati-hatian agar tidak mengganggu upaya-upaya pemulihan yang sedang dilakukan. Korupsi paling menonjol di perusahaan asuransi, seperti Bumi Putera dan Jiwasraya
Koran Jakarta /22-01-2022
Ekonomi Bangkit, Asuransi Jiwa Siap Geber Bisnis di 2002
Pelaku industri jasa keuangan optimistis target OJK terhadap kinerja sektor jasa keuangan pada 2022 akan tercapai. CEO Generali Indonesia, Edy Tuhirman optimistis target aset industri asuransi jiwa bisa naik 4,66% akan tercapai bahkan lebih baik. Seperti apa optimisme pemulihan industri asuransi? Selengkapnya simak dialog Anneke Wijaya dengan Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI), Royke Tumilaar dan CEO Generali Indonesia, Edy Tuhirman dalam Power Lunch, (Kamis, 20/01/2022).
Cnbcindonesia.com /22-01-2022
Heboh Gara-gara Kasus AIA-Prudential, Ini 3 Fakta soal Unit Link
Produk asuransi unit link belakangan menjadi ramai diperbincangkan. Hal ini karena sejumlah nasabah mendatangi kantor perusahaan asuransi yaitu Prudential dan AIA untuk meminta uang mereka kembali.
Detik.com /23-01-2022
Astra Life Telah Membayar Klaim Covid-19 Rp 170 Miliar Hingga Akhir 2021
PT Asuransi Jiwa Astra (Astra Life) terus berkomitmen untuk membayarkan klaim nasabah yang terpapar Covid-19. Windawati Tjahjadi, Presiden Direktur Astra Life meyampaikan, adanya peningkatan angka klaim terkait Covid-19 terjadi seiring dengan kenaikan kasus infeksi Covid-19 di Indonesia. Ia menyebutkan per Desember 2021 total klaim kesehatan dan kematian akibat Covid-19 yang telah dibayarkan Astra Life mencapai Rp 170 miliar.
Kontan.co.id /23-01-2022
2021, Allianz Life Kuasai Pangsa Pasar 11%
PT Asuransi Allianz Life Indonesia (Allianz Life) menggelar acara Allianz Star Network (ASN) kick off 2022 dan Bancassurance kick off 2022 yang dilakukan secara virtual, Kamis (20/1/2022). Country Manager & Direktur Utama Allianz Life Indonesia David Nolan mengatakan, pihaknya senantiasa menyediakan berbagai inovasi dan solusi, yang dapat mendukung tenaga pemasar dalam membantu masyarakat Indonesia mendapatkan perlindungan asuransi. Digitalisasi akan memberikan kemudahan bagi para tenaga pemasar dalam memperoleh pelatihan dan informasi produk, serta mendukung proses penjualan yang efektif dan aman.
Investor Daily /24-01-2022
Klaim Covid-19 Astra Life
PT Asuransi Jiwa Astra (Astra Life) terus berkomitmen untuk membayarkan klaim nasabah yang terpapar Covid-19. Windawati Tjahjadi, Presiden Direktur Astra Life meyampaikan, adanya peningkatan angka klaim terkait Covid-19 terjadi seiring dengan kenaikan kasus infeksi Covid-19 di Indonesia. Ia menyebutkan per Desember 2021 total klaim kesehatan dan kematian akibat Covid-19 yang telah dibayarkan Astra Life mencapai Rp 170 miliar.
Kontan /24-01-2022
Asuransi Milik Negeri Berbenah Diri
BUMN holding asuransi dan penjaminan masih mampu meraih kinerja positif. Salah satunya adalah Indonesia Financial Group (IFG), BUMN holding asuransi dan penjaminan. Mengutip bahan paparan kinerja Menteri BUMN 2021, dalam sembilan bulan pertama tahun lalu atau kuartal 11-2021, IFG masuk dalam 10 besar penyumbang laba tertinggi perusahaan BUMN. Di sepanjang sembilan bulan pertama tahun 2021, IFG mampu mencetak laba sebesar Rp 2,9 triliun. Jika dibandingkan secara year to date (ytd), laba IFG itu telah melampaui pencapaian tahun sebelumnya. Pada tahun 2020, laba IFG baru mencapai Rp 2,2 triliun. Pada 2022, target bisnis IFG Life masih akan fokus menyelesaikan polis transfer dari Jiwasraya dapat berjalan mulus.
Tabloid Kontan /24-01-2022
Migrasi Polis eks-Jiwasraya
PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) terus mempercepat proses peralihan (migrasi) polis bekas nasabah PT Asuransi Jiwasraya (Persero). Upaya ini dilakukan IFG Life pasca sang induk usaha, yakni Indonesia Financial Group (IFG), lewat menerima dana tunai Rp 20 triliun dari pemerintah melalui penyertaan modal negara (PMN), November 2021. Hingga awal Januari 2022, IFG Life telah mengalihkan sebanyak 156.216 polis nasabah eks-Jiwasraya yang mengikuti restrukturisasi atau telah mencapai 5596 dari total nasabah.
Tabloid Kontan /24-01-2022
INFORMASI KEUANGAN
USD/IDR |
14.354 |
IHSG (per 21 Januari 2022) |
6.702,75 |
BI Rate |
3,50% |
Sumber Media: Bisnis Indonesia, Liputan6.com, Tempo.co, Cnbcindonesia.com, Marketing.co.id, Industry.co.id, Law- justice.co, Medanbisnisdaily.com, Kumparan.com, Analisa Daily, Bisnis.com, Antaranews.com, Haluan Padang, Investor.id, Detik.com, Cnnindonesia.com, Wartaekonomi.co.id, Rctiplus.com, Cerdasbelanja.grid.id, Manado Post, Kontan.co.id, Investor Daily, Koran Jakarta, Kontan, Tabloid Kontan
DOWNLOAD PDF