AAJI Daily News - 11 September 2020
Jumat, 11 September 2020
FM-CC-AAJI-06-001
HEADLINE NEWS
- Agen Asuransi Jiwa Bertambah
- Corona Kerek Kesadaran Asuransi RI, Nyaris Sejajar Singapura
- Kontribusi ke pendapatan besar, rekrutmen agen asuransi terus dilakukan
- Kontribusi ke pendapatan premi besar, Prudential Indonesia pacu pertumbuhan agen
- OJK: Banyak Asuransi Gagal Bayar karena Tata Kelola Buruk
- 5 Tips Pilih Perusahaan Asuransi Jiwa
- Korban Wanaartha Life Datangi Kantor Pusat Menuntut Haknya
- Tips Memilih Perusahaan Asuransi Jiwa agar Tak Rugi Kemudian Hari
- Corona Kerek Kesadaran Asuransi RI, Nyaris Sejajar Singapura
- Juli, Aset Asuransi Jiwa Capai Rp 515,78 Triliun
- 4 Cara Pilih Produk Asuransi yang Sesuai dan Gak Bikin Kecele
- Selamatkan Jiwasraya, Perusahaan Asuransi Baru Bakal Dibentuk
- [Foto] Produk Baru Asuransi Cigna
- Asuransi Kanker FWD Life
- [Foto] Produk Baru
- Cigna Tawarkan Asuransi Terjangkau
- Perusahaan Asuransi Digitalisasi Layanan
- Zurich Tawarkan Produk “Unitlink”
- Zurich Luncurkan Produk Unit Link
- Cigna Permudah Miliki Asuransi Lewat Layanan Website
- [Foto] Produk Asuransi Anyar Cigna Life
- Cigna Indonesia Tawarkan Asuransi dengan Premi Rp 7.000 per Minggu
- Asuransi Mikro Jadi Andalan
- Produk Baru Cigna Life
- Faisal: Kasus Jiwasraya Bukan Tanggung Jawab OJK Tapi Kementerian BUMN
- Butuh Rp 24 T Selamatkan Jiwasraya, Dari Mana Sumber Dananya?
- Babak Akhir Penyelamatan Jiwasraya
- Kronologi Jiwasraya dari Gagal Bayar hingga ke Pelukan BPUI
- Empat Pejabat Bursa Efek Indonesia Diperiksa soal Jiwasraya
- Lindungi Kesehatan dan Keuangan, Zurich Luncurkan Asuransi Jiwa Unit Link
- Ada Pandemi, Zurich Hadirkan Produk Asuransi Sekaligus Investasi
- Kresna Life Mencicil Polis Nasabah Hingga 54 Bulan
- Faisal Basri: Masalah yang Dialami Jiwasraya Tanggung Jawab Pemegang Saham
- Di Tengah Pandemi, Kebutuhan Asuransi Meningkat
- FWD Life Berikan Literasi Keuangan Kepada 950 Orang Melalui Kampanye FWD Bebas Berbagi 2020
- Pandemi, Masyarakat Harus Sadar Akan Pentingnya Asuransi Jiwa
- Kasus Jiwasraya, Kejagung Periksa Pejabat OJK Hingga Karyawan Manajer Investasi
- Pembayaran dari Jiwasraya Masih Suram, Callista Wijaya dan Korban Lainnya akan Geruduk Kantor Setneg
- Gak Bisa Cairkan Polis, Korban Kresna Life Lapor Polisi
- Duh Gusti! Kasus Jiwasraya Ancam Stabilitas Nasional
- Penetrasi Asuransi Jiwa Digerogoti Corona, Turun Jadi 1,1 Persen
- Asuransi Jiwa Raup Premi Rp95 T, Turun 8,74 Persen per Juli
- Kekisruhan Asuransi Merupakan Warisan Lama
- OJK soal Hiruk Pikuk Asuransi: Tidak Usah Terlalu Kaget
TENTANG AAJI
Agen Asuransi Jiwa Bertambah
Agen menjadi salah satu ujung tombak perusahaan asuransi memacu bisnis. Data AAJI hingga kuartal pertama 2020, mencatatkan jumlah agen berlisensi sebanyak 650.433 orang. Nilai itu tumbuh 9,3% yoy dibandingkan 595.192 agen di Maret 2019. PT Asuransi Jiwa Taspen measih memacu pertumbuhan keagenan. DIrektur Pemasaran Taspen Life, Arijanti Erfin menyatakan, saat ini masih pada tahap pengembangan jalur distribusi keagenan.
Kontan / 11-09-2020 Hal. 10
Corona Kerek Kesadaran Asuransi RI, Nyaris Sejajar Singapura
AAJI mengatakan tingkat kesadaran (awareness) masyarakat terhadap produk asuransi jiwa meningkat akibat pandemi Covid-19). Ketua Dewan Pengurus AAJI Budi Tampubolon mengatakan survei andemi riset Nielsen mengungkapkan kesadaran untuk memiliki produk asuransi jiwa di kota besar Indonesia sebesar 24 persen. Bahkan, tingkat kesadaran itu hampir menyamai Singapura yang tercatat sebesar 26 persen. Namun, ia menekankan masih terdapat sejumlah pekerjaan rumah besar bagi industri asuransi untuk mendorong kesadaran masyarakat.
Cnnindonesia.com / 10-09-2020
Kontribusi ke pendapatan besar, rekrutmen agen asuransi terus dilakukan
Agen menjadi garda terdepan bagi perusahaan asuransi dalam memacu bisnis. Bahkan, jalur keagenan masih memberikan kontribusi yang cukup besar terhadap pendapatan premi. Direktur Eksekutif AAJI Togar Pasaribu menyatakan jalur keagenan ini memberikan kontribusi terhadap 38,4% dari total pendapatan premi industri senilai Rp 44,11 triliun. Lalu jalur bancassurance menyumbang 44,3% dan jalur lainnya berperan 17,3% dari portofolio premi asuransi jiwa. Kendati demikian, Togar mengakui asuransi jiwa terus merekrut agen baru.
Kontan.co.id / 10-09-2020
Kontribusi ke pendapatan premi besar, Prudential Indonesia pacu pertumbuhan agen
PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) melihat di tengah pandemi kebutuhan agen menjadi penting dalam menjelaskan perencanaan keuangan termasuk produk termasuk asuransi. Chief Agency Officer Prudential Indonesia Rusli Chan menyatakan perusahaan tetap melakukan proses perekrutan agen di tengah pandemi. Ia menambahkan, komitmen ini tercermin dari angka jumlah agen baru yang semakin bertumbuh. Per Juni 2020, jumlah tenaga pemasar Prudential Indonesiasebanyak 285.000, tumbuh 9,62% year to date dari 2019 sebanyak 260.000 agen.
Kontan.co.id / 10-09-2020
OJK: Banyak Asuransi Gagal Bayar karena Tata Kelola Buruk
OJK mengungkapkan andemi utama maraknya perusahaan asuransi mengalami gagal bayar. Buruknya penerapan tata kelola perusahaan atau good corporate governance (GCG) yang menjadi biang keroknya. Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua Dewan Pengurus AAJI Budi Tampubolon yang mengungkapkan bahwa GCG menjadi kunci bagi perusahaan asuransi untuk menghindari berbagai risiko permasalahan termasuk gagal bayar.
Liputan6.com / 10-09-2020
5 Tips Pilih Perusahaan Asuransi Jiwa
Ketua Dewan Pengurus AAJI Budi Tampubolon mengatakan, setidaknya ada lima tips yang bisa dipraktikan oleh calon nasabah untuk mengetahui kondisi keuangan dari suatu perusahaan asuransi; Calon nasabah penting untuk memperhatikan tingkat kesehatan keuangan dari suatu perusahaan asuransi agar terhindar dari berbagai persoalan, memilih perusahaan asuransi yang telah mengimplementasikan aturan POJK Nomor 71/POJK.05/2016, calon nasabah program asuransi jiwa juga harus memperhatikan Terpenuhi nya unsur-unsur rasio lainnya.
Liputan6.com / 10-09-2020
Korban Wanaartha Life Datangi Kantor Pusat Menuntut Haknya
Puluhan Pemegang Polis Wanaartha Life (WAL), kemarin (9/9) mendatangi Kantor Pusat WAL di Jl. Mampang Prapatan No.76 Jakarta Selatan. Para pemegang polis menuntut management WAL untuk segera mencairkan nilai manfaat dan juga polis yang sudah jatuh tempo. Salah seorang nasabah mengatakan bahwa manajemen harus bertanggung jawab sepenuhnya.
Pewarta-indonesia.com / 10-09-2020
Tips Memilih Perusahaan Asuransi Jiwa agar Tak Rugi Kemudian Hari
Ketua Dewan Pengurus AAJI Budi Tampubolon mengatakan, setidaknya ada lima tips yang bisa dipraktikan oleh calon nasabah untuk mengetahui kondisi keuangan dari suatu perusahaan asuransi; Calon nasabah penting untuk memperhatikan tingkat kesehatan keuangan dari suatu perusahaan asuransi agar terhindar dari berbagai persoalan, memilih perusahaan asuransi yang telah mengimplementasikan aturan POJK Nomor 71/POJK.05/2016, calon nasabah program asuransi jiwa juga harus memperhatikan Terpenuhi nya unsur-unsur rasio lainnya.
Merdeka.com / 10-09-2020
Corona Kerek Kesadaran Asuransi RI, Nyaris Sejajar Singapura
AAJI mengatakan tingkat kesadaran (awareness) masyarakat terhadap produk asuransi jiwa meningkat akibat pandemi Covid-19). Ketua Dewan Pengurus AAJI Budi Tampubolon mengatakan survei andemi riset Nielsen mengungkapkan kesadaran untuk memiliki produk asuransi jiwa di kota besar Indonesia sebesar 24 persen. Bahkan, tingkat kesadaran itu hampir menyamai Singapura yang tercatat sebesar 26 persen. Namun, ia menekankan masih terdapat sejumlah pekerjaan rumah besar bagi industri asuransi untuk mendorong kesadaran masyarakat.
Nkriku.com / 10-09-2020
Juli, Aset Asuransi Jiwa Capai Rp 515,78 Triliun
OJK mencatat bahwa total aset industri asuransi jiwa mencapai Rp 515,78 triliun, turun sebesar 6,94% tahun berjalan. Penurunan dipengaruhi aset investasi dari saham dan reksa dana. Deputi Direktur Pengawasan Asuransi II Kristianto Andi Handoko memaparkan, total aset asuransi jiwa dari 56 perusahaan asuransi itu terkontraksi 5,47% secara yoy. Penurunan aset terjadi sejak awal tahun dan terkoreksi cukup dalam pada Maret 2020. Meski begitu, sejak April-Juli 2020 total aset secara bulanan menunjukan perbaikan. Per Juli sendiri, toal aset meningkat 2,46% (mtm).
Investor.id / 11-09-2020
4 Cara Pilih Produk Asuransi yang Sesuai dan Gak Bikin Kecele
Memiliki produk asuransi merupakan salah satu cara untuk memproteksi diri. Namun, memilih produk asuransi haruslah tepat. Berikut empat hal yang harus diperhatikan sebelum memilih produk asuransi; Pastikan agen asuransi berlisensi AAJI, Kenali kebutuhan dan sesuaikan produk asuransi dengan kemampuan finansial, Kenali perusahaan asuransi yang kamu pilih dan Bandingkan produk dengan asuransi lain.
Idntimes.com / 11-09-2020
INDUSTRI & ASURANSI
Selamatkan Jiwasraya, Perusahaan Asuransi Baru Bakal Dibentuk
Perusahaan induk (holding) BPUI akan membentuk perusahaan asuransi jiwa baru, yakni IFG Life, sebagai upaya menyelamatkan PT Asuransi Jiwasraya (Persero). Direktur Utama BPUI Robertus Bilitea menyampaikan, terdapat tiga opsi penyelamatan Asuransi Jiwasraya; restrukturisasi, transfer dan bailin; serta dibubarkan. Dari ketiga opsi, akhirnya dputuskan untuk menyelamatkan dan memberikan perlindungan para pemegang polis lewat restrukturisasi karena jauh lebih memberikan manfaat.
Harian Terbit / 10-09-2020 Hal. 10
[Foto] Produk Baru Asuransi Cigna
Cigna menawarkan produk Cigna Proguard dan Cigna Pro-Life dengan harga yang terjangkau mulai dari Rp7.000 per minggu yang memiliki manfaat hingga Rp100 juta dengan syarat konsumen cukup buka dan pilih kebutuhannya di situs punya.cigna.co.id.
Bisnis Indonesia / 11-09-2020 Hal. 15
Asuransi Kanker FWD Life
PT FWD Life Indonesia meluncurkan produk asuransi kanker online FWD Cancer Protection. Produk ini dijual dengan proses digital end to end. Mulai pembelian hingga proses klaim. Produk perlindungan ini memberikan manfaat 100% uang pertanggungan apabila didiagnosis kanker, termasuk kanker stadium awal. Adapun premi untuk produk ini mulai dari Rp10.000 per bulan.
Kontan / 11-09-2020 Hal. 10
[Foto] Produk Baru
Di tengah pandemi Covid-19 yang telah menelan korban meninggal lebih dari 8.300 orang, Cigna juga meluncurkan produk Cigna Proguard dan asuransi Cigna Pro-Life dengan harga mulai dari Rp7.000per pekan dan bisa menerima manfaat hingga Rp100 juta.
Kontan / 11-09-2020 Hal. 10
Cigna Tawarkan Asuransi Terjangkau
PT Asuransi Cigna Indonesia memberi kemudahan bagi masyarakat untuk memiliki asuransi dengan meluncurkan situs punya.cigna.co.id. melalui situs ini masyarakat dengan mudah dapat mengakses perlindungan asuransi yang dibutuhkan sekaligus membayar premi secara digital. Saat ini terdapat dua produk asuransi, yakni Cigna ProGuard dan Cigna ProLife dengan premi mulai dari Rp7.000 per pekan dan manfaat hingga Rp100 juta. Cigna menyediakan sejumlah opsi pembayaran yang dekat dengan masyarakat, mulai dari kartu debit, kredit, e-wallet, akun virtual dan gerai mini market.
Koran Sindo / 11-09-2020 Hal. 5
Perusahaan Asuransi Digitalisasi Layanan
Meskipun masih penuh tantangan, namun Ekonom UI Fithra Faisal optimistis tahun depan, industri asuransi diperkirakan kembali pulih seiring pertumbuhan ekonomi yang membaik karena adanya kesadaran masyarakat akan pentingnya proteksi diri. Untuk itu, banyak perusahaan asuansi berlomba-lomba menangkap peluang tersebut, salah satunya PT Asuransi Cigna Indonesia dengan meluncurkan situs punya.cigna.co.id. melalui situs ini, masyarakat dengan mudah dapat mengakses perlindungan asuransi yang dibutuhkan sekaligus membayar premi secara digital.
Koran Jakarta / 11-09-2020 Hal. 5
Zurich Tawarkan Produk “Unitlink”
PT Zurich Topas Life meluncurkan Zurich Smart Care yang merupakan #ProteksiPintar untuk membantu masyarakat Indonesia mengelola risiko kesehatan dan keuangan. Zurich Smart Care merupakan produk asuransi jiwa unitlink yang memberikan manfaat perlindungan seumur hidup dan kesempatan berinvestasi. Hampir seluruh premi dasar dari Zurich Smart Care digunakan untuk manfaat perlindungan sehingga nasabah bisa mendapatkan manfaat perlindungan yang optimal.
Koran Jakarta / 11-09-2020 Hal.6
Zurich Luncurkan Produk Unit Link
PT Zurich Topas Life meluncurkan Zurich Smart Care yang merupakan perlindungan untuk membantu masyarakat Indonesia dan mengelola risiko kesehatan dan keuangan. Produk asuransi jiwa unit link ini memberikan manfaat perlindungan seumur hidup dan kesempatan berinvestasi. Zurich Smart Care adalah inovasi dari Zurich yang menggunakan konsep Applied Premium, di mana hapir seluruh Premi Dasar digunakan untuk manfaat perlindungan sehingga nasabah bisa mendapatkan manfaat perlindungan yang optimal.
HE Neraca / 11-09-2020 Hal. 5
Cigna Permudah Miliki Asuransi Lewat Layanan Website
PT Asuransi Cigna memberi kemudahan bagi masyarakat untuk memiliki asuransi dengan meluncurkan situs punya.cigna.co.id. Melalui situs itu, masyarakat dengan mudah dapat mengakses perlindungan asuransi yang dibutuhkan sekaligus membayar premi secara digital. Presiden Direktur Cigna Indonesia Phil Reynolds mengatakan, peluncuran situs ini merupakan bagian dari kontribusi Cigna Indonesia untuk memudahkan masyarakat dalam memiliki perlindungan asuransi.
Investor Daily / 11-09-2020 Hal. 24
[Foto] Produk Asuransi Anyar Cigna Life
Di tengah pandemi Covid-19 yang telah menelan korban meninggal lebih dari 8.300 orang. Cigna menawarkan asuransi Cigna Proguard dan asuransi Cigna Pro-Life dengan biaya terjangkau mulai dari Rp7.000 per minggu dengan manfaat hingga Rp100 juta dengan syarat yang simple. Konsumen cukup membuka dan memilih kebutuhannya di situs punya.cigna.co.id.
Investor Daily / 11-09-2020 Hal. 24
Cigna Indonesia Tawarkan Asuransi dengan Premi Rp 7.000 per Minggu
PT Asuransi Cigna Indonesia meluncurkan situs www.punya.cigna.co.id untuk memberi kemudahan bagi masyarakat dalam mengakses perlindungan asuransi yang dibutuhkan sekaligus membayar premi secara digital. Saat ini, dalam situs tersebut menyediakan dua produk asuransi, yakni Cigna ProGuard dan Cigna ProLife. Kedua produk ini dapat dibeli langsung di situs, maupun melalui beberapa rekan bisnis non finansial Cigna. Adapun premi yang ditawarkan mulai dari Rp7.000 per minggu, dengan manfaat hingga Rp100 juta.
Suara Pembaruan / 11-09-2020 Hal. 7
Asuransi Mikro Jadi Andalan
Kebutuhan masyarakat akan asuransi bakal meningkat seiring tumbuhnya kesadaran untuk melindungi dirinya dari berbagai macam risiko. Pengamat ekononom dari UI Fithra Faisal mengatakan bahwa prospek perkembangan asuransi akan membaik seiring tren pemulihan yang terjadi. Karenanya tidak mengherankan jika perusahaan asuransi berlomba-lomba untuk mengembangkan produk asuransi mikronua. Bahkan, untuk mempercepat dan memudahkan masyarakat membelinya, penyelenggara keuangan marak mengadaptasi asuransi secara digital.
Media Indonesia / 11-09-2020 Hal. 11
Produk Baru Cigna Life
Presiden Direktur Cigna Indonesia Phil Reynolds didampingi Direktur Pemasaran Akhiz Nasution dan Direktur Kepatuhan Restu Pranandari meluncurkan produk baru, punya.cigna.co.id yang merupakan situs beli asuransi daring yang memungkinkan nasabah memilih produk asuransi sesuai kebutuhan dan melakukan pembayaran secara digital, di Jakarta, kemarin.
Media Indonesia / 11-09-2020 Hal. 11
Faisal: Kasus Jiwasraya Bukan Tanggung Jawab OJK Tapi Kementerian BUMN
Ekonom Senior Faisal Basri menilai bahwa kasus gagal bayar polis yang dialami PT Asuransi Jiwasraya (Persero) bukan menjadi tanggung jawab OJK. Faisal Basri menyebutkan bahwa Kementerian BUMN sebagai pemegang saham, lebih memiliki kuasa untuk memenuhi tuntutan para nasabah Jiwasraya. Ia mengaskan bahwa tidak banyak yang bisa dilakukan OJK lantaran pemegang saham tidak melakukan tindakan sejak awal masalah ditemukan.
Akurat.co / 10-09-2020
Butuh Rp 24 T Selamatkan Jiwasraya, Dari Mana Sumber Dananya?
Direktur Bisnis Bahana, Pantro Pander Silitonga, menjelaskan kebutuhan pendanaan bagi IFG Life akan ditopang dari sumber pertama yakni PMN Rp 20 triliun, sementara masih ada equity gap (selisih ekuitas) yang mencapai Rp 24,2 triliun, sehingga perseroan akan melakukan pencarian dana (fund raising). Kedua, BPUI atau IFG Life juga akan melakukan fund rising menggunakan dividen anak perusahaan lainnya sebagai sumber pembayarannya. Fund rising atau pencarian dana dilakukan sekitar Rp 4,7 triliun.
Cnbcindonesia.com / 10-09-2020
Babak Akhir Penyelamatan Jiwasraya
Carut-marut di Jiwasraya yang membuat membuat nasabah pusing mulai menapaki babak baru. Rencana nya opsi menyelamatkan dan memberikan perlindungan para pemegang polis akan dilakukan melalui restrukturisasi dan transfer bailin.
Cnbcindonesia.com / 10-09-2020
Kronologi Jiwasraya dari Gagal Bayar hingga ke Pelukan BPUI
PT Asuransi Jiwasraya (Persero) santer menjadi sorotan sejak dua tahun lalu akibat kasus gagal bayar terhadap klaim dari nasabah. Totalnya sekitar Rp802 miliar pada 2018 dan membengkak menjadi Rp12,4 triliun pada akhir 2019. Kementerian BUMN akhirnya menunjuk BPUI untuk mengambil alih portofolio Jiwasraya. BPUI pun diberi suntikan Penyertaan Modal Negara (PMN) sebesar Rp20 triliun. Rencananya BPUI akan mendirikan perusahaan yang bergerak di lini usaha asuransi jiwa, yakni Indonesia Finansial Group Life (IFG) Life.
Cnnindonesia.com / 10-09-2020
Empat Pejabat Bursa Efek Indonesia Diperiksa soal Jiwasraya
Tim Penyidik Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Agung (Kejagung) memeriksa 4 pejabat Bursa Efek Indonesia (BEI) untuk mengungkap kasus duagaan korupsi dalam pengelolaan keuangan dan dana investasi pada PT Asuransi Jiwasraya (Persero) yang membelit sejumlah korporasi, diantaranya: Kepala Divisi Penilaian Perusahaan I PT Bursa Efek Indonesia, Adi Pratomo, Kepala Divisi Penilaian Perusahaan II PT Bursa Efek Indonesia, Vera Frorida, Kepala Pemeriksaan Transaksi Bursa Efek Indonesia, Endra Febri Setyawan, dan Kepala Divisi Operasional Perdagangan BEI, Irvan Susandy.
Gatra.com / 10-09-2020
Lindungi Kesehatan dan Keuangan, Zurich Luncurkan Asuransi Jiwa Unit Link
PT Zurich Topas Life meluncurkan Zurich Smart Care, produk asuransi jiwa unit link. Produk tersebut merupakan #ProteksiPintar untuk membantu masyarakat Indonesia mengelola risiko kesehatan dan keuangan. Zurich Smart Care merupakan produk asuransi jiwa unitlink yang memberikan manfaat perlindungan seumur hidup dan kesempatan berinvestasi. Hampir seluruh Premi Dasar dari Zurich Smart Care digunakan untuk manfaat perlindungan sehingga nasabah bisa mendapatkan manfaat perlindungan yang optimal.
Inews.id / 10-09-2020
Ada Pandemi, Zurich Hadirkan Produk Asuransi Sekaligus Investasi
PT Zurich Topas Life meluncurkan Zurich Smart Care untuk membantu masyarakat mengelola risiko kesehatan dan keuangan. Zurich Smart Care merupakan produk asuransi jiwa unitlink yang memberikan manfaat perlindungan seumur hidup dan kesempatan berinvestasi. Zurich Smart Care adalah inovasi dari Zurich yang menggunakan konsep Applied Premium, dimana hampir seluruh premi dasar digunakan untuk manfaat perlindungan, sehingga nasabah bisa mendapatkan manfaat perlindungan yang optimal.
Kompas.com / 10-09-2020
Kresna Life Mencicil Polis Nasabah Hingga 54 Bulan
Penyelesaian kewajiban PT Asuransi Jiwa Kresna (Kresna Life) ke nasabah masih terus berlangsung. Perusahaan ini telah menyampaikan perbaikan penyelesaian kewajiban polis bagi nasabah produk Asuransi Jiwa Kresna Link Investa (K-LITA) dan Protecto Investa Kresna (PIK) dengan premi di atas Rp 50 juta. Manajemen mengumumkan lewat surat per tanggal 7 September 2020.
Kontan.co.id / 10-09-2020
Faisal Basri: Masalah yang Dialami Jiwasraya Tanggung Jawab Pemegang Saham
Ekonom Senior Faisal Basri menilai, kasus gagal bayar polis yang dialami PT Asuransi Jiwasraya (Persero) bukan menjadi tanggung jawab OJK. Pemegang saham, dalam hal ini Kementerian BUMN disebutnya lebih punya kuasa untuk memenuhi tuntutan para nasabah Jiwasraya. Faisal menilai permasalahan utama Jiwasraya terletak dari perusahaan sendiri, yakni pemegang sahamnya.
Liputan6.com / 10-09-2020
Di Tengah Pandemi, Kebutuhan Asuransi Meningkat
PT Asuransi Cigna Indonesia (Cigna Indonesia) mencatat kebutuhan masyarakat akan perlindungan asuransi meningkatdi tengah pandemi covid-19 ini. Presiden Direktur PT Asuransi Cigna Indonesia Phil Reynolds menuturkanCigna Indonesia berkontribusi untuk memudahkan masyarakat dalam memiliki perlindungan asuransi melalui laman punya.cigna.co.id. Phil mengatakan laman ini dibuat agar masyarakat dapat mengakses perlindungan asuransi yang dibutuhkan sekaligus membayar premi secara digital dengan mudah.
Medcom.id / 10-09-2020
FWD Life Berikan Literasi Keuangan Kepada 950 Orang Melalui Kampanye FWD Bebas Berbagi 2020
PT FWD Life Indonesia (“FWD Life”), telah mengadakan ‘Digital Financial Literacy’ sebagai salah satu bagian dari rangkaian kampanye ‘FWD Bebas Berbagi’. Kampanye ini adalah suatu program literasi keuangan yang menargetkan berbagai kalangan termasuk komunitas, entrepreneur/UMKM, anak muda, dan penyandang disabilitas. Untuk tahun 2020, FWD Life mengadakan talk show secara virtual pada 13, 19, dan 27 Agustus 2020, dengan tiga pembicara dan telah menjangkau lebih dari 950 orang dari berbagai kalangan.
Okezone.com / 10-09-2020
Pandemi, Masyarakat Harus Sadar Akan Pentingnya Asuransi Jiwa
Chief Distribution Officer PT Zurich Topas Life Budi Darmawan mengatakan, memiliki asuransi jiwa tak perlu menunggu mempunyai penghasilan besar terlebih dahulu. Salah satu solusinya agar bisa terdaftar sebagai pemilik polis, maka mereka harus mengerem berbagai pengeluaran yang tidak penting. Dia menjelaskan, pihaknya memiliki sebuah produk baru bagi mereka yang belum memiliki asuransi jiwa. Produk itu bernama Zurich Smart Care yang bertujuan untuk menjawab keresahan masyarakat ihwal pentin atau tidaknya sebuah asuransi.
Okezone.com / 10-09-2020
Kasus Jiwasraya, Kejagung Periksa Pejabat OJK Hingga Karyawan Manajer Investasi
Direktorat Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Agung RI memeriksa sebanyak 16 orang saksi terkait kasus tindak pidana korupsi PT Asuransi Jiwasraya (Persero) pada hari ini, Kamis (10/9). Kapuspenkum Kejaksaan Agung RI Hari Setiyono mengatakan, 16 orang saksi sebagai pengurus maupun sebagai karyawan perusahaan Manager Investasi serta karyawan PT Asuransi Jiwasraya. Pemeriksaan itu untuk mengungkap dan pengembangan kasus terhadap tersangka baru yang telah ditetapkan oleh Kejagung. Yakni, 13 perusahaan manajer investasi dan satu pejabat OJK bernama Fakhri Hilmi.
Tribunnews.com / 10-09-2020
Pembayaran dari Jiwasraya Masih Suram, Callista Wijaya dan Korban Lainnya akan Geruduk Kantor Setneg
Presenter dan aktris Callista Wijaya dan puluhan 'korban' Jiwasraya akan menggelar aksi damai terkait uang investasinya di PT Asuransi Jiwasraya (Persero) yang tidak kunjung dibayarkan. Aksi akan digelar pada Jumat 11 September 2020 di Kantor Sekretariat Negara, kantor Jiwasraya, Kementerian Keuangan dan kantor OJK. Aksi dilakukan oleh kumpulan yang mengatasnamakan diri 'Forum Gagal Bayar Jiwasraya' lantaran hingga saat ini tidak ada kejelasan mengenai pencairan dana bagi para nasabah Jiwasraya Saving Plan yang sudah lewat jatuh tempo pembayaran selama dua tahun.
Tribunnews.com / 10-09-2020
Gak Bisa Cairkan Polis, Korban Kresna Life Lapor Polisi
Belasan korban yang didampingi kuasa hukum dari LQ Indonesia Lawfirm, resmi membuat laporan ke SPKT Polda Metro Jaya, atas dugaan pidana terkait penipuan, penggelapan dan pencucian uang di industri asuransi, dengan kerugian Rp29.8 Miliar, dengan nomor laporan TBL / 5422/ IX / YAN 2.5 / 2020/ SPKT PMJ Tanggal 10 September 2020. Advokat Saddan Sitorus, mengatakan, para korban tidak bisa mencairkan polis asuransi ketika jatuh tempo.
Wartaekonomi.co.id / 10-09-2020
Duh Gusti! Kasus Jiwasraya Ancam Stabilitas Nasional
Direktur Utama PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (BPUI) Robertus Bilitea mengungkapkan jika kasus gagal bayar PT Asuransi Jiwasraya (Persero) tidak diselesaikan dengan cepat dan taktis akan mempertaruhkan reputasi negara dan pemerintah. Hal itu berpotensi mengganggu stabilitas nasional dan berpotensi menimbulkan kegaduhan juga gugatan hukum dari pemegang polis.
Wartaekonomi.co.id / 10-09-2020
Regulasi & Makro Ekonomi
Penetrasi Asuransi Jiwa Digerogoti Corona, Turun Jadi 1,1 Persen
Deputi Direktur Pengawasan Asuransi II Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Kristianto Andi Handoko menjelaskan bahwa per Juli 2020, tingkat penetrasi asuransi jiwa masih sebesar 1,1 persen. Terjadi penurunan tingkat penetrasi seiring tekanan ekonomi akibat pandemi virus corona. Penetrasi asuransi merupakan tingkat rasio jumlah dana di industri asuransi terhadap produk domestik bruto (PDB). Artinya, total aset industri asuransi per Juli 2020 senilai Rp515,78 triliun baru berkontribusi 1,1 persen terhadap PDB.
Bisnis.com / 10-09-2020
Asuransi Jiwa Raup Premi Rp95 T, Turun 8,74 Persen per Juli
OJK mengatakan pendapatan premi industri asuransi jiwa sebesar Rp95,13 triliun pada Juli 2020. Pencapaian itu tercatat turun 8,74 persen (yoy) dibandingkan Juli tahun lalu sebesar Rp104,25 triliun. Namun, angka itu tumbuh 19,78 persen secara bulanan (mtm) dari Rp79,42 triliun pada Juni 2020. Deputi Direktur Pengawasan Asuransi II OJK Kristianto Andi Handoko menuturkan tren penurunan pendapatan premi sudah terlihat sejak Februari lalu. Sementara itu, total perusahaan asuransi jiwa saat ini tercatat sebanyak 54 perusahaan.
Cnnindonesia.com / 11-09-2020
Kekisruhan Asuransi Merupakan Warisan Lama
OJK mengatakan kekisruhan yang terjadi di industri asuransi merupakan warisan lama, tepatnya usai krisis ekonimi 1998 silam. Deputi Komisioner Pengawas IKNB OJK, Moch Ihsanuddin menjelaskan, permasalahan asuransi itu sudah ada sejak zaman “colonial”, tapi bukan kolonial belanda. Ia pun mengatakan jika pihaknya juga tidak boleh terlalu merasa bersalah, pengawasannya bagaimana, karena itu memang warisan zaman dahulu kala.
Koran Jakarta / 11-09-2020 Hal. 12
OJK soal Hiruk Pikuk Asuransi: Tidak Usah Terlalu Kaget
OJK menyebut permasalahan di industri asuransi merupakan warisan lawas, tepatnya usai krisis ekonomi 1998 silam. Jadi, sampai sekarang ada asuransi yang hiruk pikuk itu, tidak usah terlalu kaget. Bahkan, Deputi Komisioner Pengawas IKNB OJK Moch Ihsanuddin menilai permasalahan asuransi ada sejak zaman 'kolonial', tapi bukan kolonial Belanda.
Cnnindonesia.com / 10-09-2020
INFORMASI KEUANGAN
USD/IDR |
14.855 |
IHSG (per 10 September 2020) |
4.891,46 |
BI Rate |
|
Sumber Kontan.com
Sumber Media: Bisnis Indonesia, Kontan, Koran Sindo, Koran Jakarta, Harian Terbit, HE Neraca, Investor Daily, Suara Pembaruan, Media Indonesia, Akurat.co, Cnbcindonesia.com, Cnnindonesia.com, Gatra.com, Idntimes.com, Inews.id, Investor.id, Kompas.com, Kontan.co.id, Liputan6.com, Medcom.id, Merdeka.com, Nkriku.com, Okezone.com, Pewarta-indonesia.com, Tribunnews.com, Wartaekonomi.co.id.
DOWNLOAD PDF